Saturday, 4 July 2015

Menajamkan Foto dengan Filter High Pass

Selain filter Unsharp Mask, di Photoshop juga masih terdapat cara lain untuk menajamkan foto, salah satunya adalah High Pass. Cara kerjanya cukup sederhana yakni sebagai berikut:



Langkah 1: Buka Sebuah File

Buka sebuah file yang akan ditajamkan. Harus dipahami bahwa Photoshop maupun program foto editor lainnya hanya menajamkan (baca: memaksimalkan ketajaman) foto yang 'kurang tajam', bukan foto yang sama sekali tidak tajam.

Langkah 2: Duplikasi Layer

Duplikasi layer dengan mengakses menu Layer > Duplicate Layer. Ketika muncul kotak konfirmasi Duplicate Layer, klik OK untuk menyetujuinya.

Langkah 3: Mengubah Mode Blending

Akses menu Layer > Layer Style. Ketika muncul kotak dialog Layer Style, klik kotak Blend Mode, lalu ubah Normal menjadi Overlay. Klik OK untuk mengakhiri langkah ini.

Langkah 4: Menjalankan Filter High Pass

Akses menu Filter > Other > High Pass. Ketika muncul kotak dialog High Pass, drag slider Radius sambil memperhatikan peningkatan ketajaman, bila sudah sesuai dengan yang diinginkan, klik OK untuk mengakhiri langkah ini.

Langkah 5: Selesai

Sebelum menyimpan file ini, padatkan layer dengan mengakses menu Layer > Flatten Image. Nah, sekarang Anda dapat menyimpannya kembali.

No comments:

Post a Comment